Hasil gambar untuk umpan ikan tawes


UMPAN JITU IKAN TAWES

Sebagian masyarakat yang berada di wilayah pulau jawa rasanya sudah tidak asing jika mendengar ikan Tawes. Bahkan jenis air tawar kerap dibudidayakan di beberapa wilayah Sulawesi. Menurut catatan dari FAO, ikan ini pernah diintroduksi ke Filipina (1956) dan ke India (1972). Ikan tawes juga dikenal dengan naman ikan bader yang memiliki sifat herbivora.
Nah menurut para mania bagaimana cara memancing ikan Tawes? Kali ini redaksi akan membagikan tips dan umpan apa yang tepat untuk bisa merasakan Strike ikan yang sudah mulai langka ini.  Berikut umpan yang digunakan :

Bahan – bahan
  1. Siapkan 1 Mie Instan
  2. 3-4 Biji Bawang putih dan merah
  3. 1 Bungkus Tempe
  4. Udang rebon
  5. Mentega
  6. Air Hangat
    Pertama, rebus mie instan kemudian angkat dan haluskan.
    Kedua, Haluskan atau ulek tempe hingga menjadi halus. Ketiga, sama seperti mie dan tempe, udang pun kembali diulek dan dihaluskan. Keempat, campurkan Mie yang sudah halus dengan temped dan aduk kembal hingga merata.
    Kelima, jangan lupa sedikit tambahkan air hangat hingga berbentuk kenyal.  Keenam tambahkan udang rebon yang tadi sudah diahaluskan. Kemudian ulek kembali hingga merata.
    Tahap Kedua, iris bawang merah dan putih. Masukan irisan kedua bahan tersebut ke dalam wajan panas dengan campuran mentega. Goreng hingga menjadi bawang goreng, namun jangan terlalu gosong.
    Haluskan kedua bawang goreng tersebut. Setelah merata, campurkan bahan atau umpan tadi yang sudah menggumpal.
    Aduk hingga kembali berbentuk gumpal atau bentuk seperti bentuk bakso bulat. Nah jika sudah, sudah siap untuk digunakan sebagai umpan. Para mania perlu ingat spot dimana ikan tawes bersembunyi. Apakah di air deras atau tenang. Selamat mencoba.

Comments

Popular posts from this blog